Pofil Desa
Desa Bonjeruk adalah sebuah desa yang berada di Kecamatan Jonggat Kabupaten Lombok Tengah. Desa Bonjeruk terletak di daerah yang sangat strategis karena berdekatan dengan beberapa objek wisata yang terkenal antara lain, Taman Narmada dan Pusat Tenun Tradisional Sukerare dan bisa ditempuh hanya dalam waktu sekitar 25 menit dari Bandara Internasional Lombok. Saat ini wilayah Desa Bonjeruk sudah terpecah menjadi 3 desa yakni Desa Ubung, Bunkate, dan Pengenjek. Penduduk di Desa Bonjeruk berjumlah kurang lebih 7000 jiwa dan mayoritas penduduknya adalah petani dan peternak.
Nama Bonjeruk di ambil dari kata “bun/buwun” yang artinya sumur, dan terdapat pohon jeruk yang tidak berhenti berbuah. Ada sekitar 13 Bun/sumur di Desa Bonjeruk yang sampai saat ini masih digunakan oleh masyarakat baik untuk mandi, mencuci dan sebagai sumber air minum. Ini menandakan bahwa Desa Donjeruk adalah desa yang amat subur sehingga produksi padi dan palawija sangat baik hasilnya, demikian juga dengan hasil buah-buahan yang beraneka ragam seperti durian, manggis, rambutan, papaya, termasuk buah-buah langka yang masih dilestarikan antara lain buah kepundung, lobe-lobe, renggak, ketimus, dan juwat putih.
Kontak Kami
Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.
-
Hotline
0214123456 -
Whatsapp
08123456789 -
Messenger
oketheme -
PIN BBM
BBM123 -
LINE ID
LINE123 -
Email
admin@emailanda.com